Ini Makanan Khas dan Unik di Wonogiri yang Masih Diburu Pecinta Kuliner hingga Kini
Murianews
Kamis, 25 Agustus 2022 20:27:25
MURIANEWS, Kudus – Makanan khas yang unik hampir terdapat di semua daerah. Termasuk juga di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.
Makanan unik di Wonogiri ini sudah ada sejak lama. Meski demikian, makanan ini masih tetap diburu pecinta kuliner hingga di zaman milenial.
Berikut beberapa
makanan unik di Wonogiri yang laku di pasaran hingga saat ini, dikutip dari Solopos.com:
Baca juga: Ini Aneka Kuliner Olahan Telur Khas Nusantara yang Maknyus Rasanya, Mana Fovoritmu?Keripik Tempe BengukSentra produksi keripik tempe benguk, di antaranya berada di Lingkungan Grobog, Kelurahan Wuryorejo, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri. Lingkungan Grobog berada di tepi jalan raya Wonogiri-Pracimantoro atau arah Wisata Waduk Gajah Mungkur (WGM).
Benguk atau Mucuna prurien merupakan salah satu jenis kara. Bijinya berukuran lebih besar dari pada polong-polongan lainnya, seperti kacang gude. Keripik tempe benguk menjadi salah satu makanan unik di Wonogiri.
Salah satu perajinnya adalah Joko Setiyanto (38) mengatakan usaha keripik tempe benguk Wonogiri ini dimulainya pada 2008 setelah keluar dari tempat kerja di Jogja. Awalnya di lingkungan tersebut ada yang memproduksi keripik tempe kedelai.
Joko berpikir warga Wonogiri selama ini menyukai tempe benguk. Dia meyakini apabila tempe benguk dibikin keripik, warga juga bakal suka. Setelah dicoba ternyata laku.
Pindang KambingPindang kambing menjadi makanan unik berikutnya di Wonogiri. Pindang kambing di Wonogiri yang terkenal, yakni Pindang Kambing Mbah Sinem sejak 1988. Lokasinya di Dusun Sambirejo RT 001/RW 009, Desa Ngadirojo Kidul, Ngadirojo, Wonogiri.
Kuliner khas Wonogiri ini berbentuk seperti bubur yang dicampur dengan kikil kambing. Bahan membuat pindang kambing berupa kikil kambing, tepung gaplek, dan tulang kambing yang dipotong kecil-kecil.
Sedangkan bahan yang lain berupa ketumbar, laos, bawang putih, kemiri, daun salam, dan garam. Namun Sinem menambahkan pindang kambing buatannya dengan olahan jeroan kambing.Mulai masak sekitar pukul 12.00 WIB. Pindang kambing dan olahan jeroan kambing dimasak terpisah. Matangnya kira-kira selesai masak pukul 16.00 WIB. Untuk menjaga cita rasa, semuanya dimasak menggunakan kayu bakar.[caption id="attachment_311150" align="alignleft" width="1890"]

Foto: Pindang kambing Wonogiri (solopos.com/youtube)[/caption]
Tiwul WonogiriTiwul merupakan makanan unik di Wonogiri. Makanan jenis ini sudah menjadi ciri khas daerah Wonogiri sejak zaman dahulu.Sega tiwul dibuat dari gaplek atau olahan singkong kering yang ditumbuk kemudian dikukus. Dihimpun dari berbagai sumber, konon tiwul menjadi makanan pokok mayoritas masyarakat Jawa termasuk Wonogiri pada zaman penjajahan Jepang.[caption id="attachment_311153" align="alignleft" width="1890"]

Foto: Tiwul (jatengprov.go.id)[/caption]
Geti WonogiriGeti menjadi makanan unik di Wonogiri. Geti berasal dari paduan rebusan gula merah yang dicampur dengan kacang tanah atau wijen. Rasa geti manis dan gurih. Manis dari bahan gula dan gurih dari bahan kacang tanah atau wijen.[caption id="attachment_311155" align="alignleft" width="1890"]

Foto: Geti (cookpad.com)[/caption] Penulis: Dani AgusEditor: Dani AgusSumber: solopos.com
[caption id="attachment_311156" align="alignleft" width="1890"]

Foto: Tempe keripik benguk khas Wonogiri. (Joglosemarnews.com/Aris Arianto)[/caption]
MURIANEWS, Kudus – Makanan khas yang unik hampir terdapat di semua daerah. Termasuk juga di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.
Makanan unik di Wonogiri ini sudah ada sejak lama. Meski demikian, makanan ini masih tetap diburu pecinta kuliner hingga di zaman milenial.
Berikut beberapa
makanan unik di Wonogiri yang laku di pasaran hingga saat ini, dikutip dari Solopos.com:
Baca juga: Ini Aneka Kuliner Olahan Telur Khas Nusantara yang Maknyus Rasanya, Mana Fovoritmu?
Keripik Tempe Benguk
Sentra produksi keripik tempe benguk, di antaranya berada di Lingkungan Grobog, Kelurahan Wuryorejo, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri. Lingkungan Grobog berada di tepi jalan raya Wonogiri-Pracimantoro atau arah Wisata Waduk Gajah Mungkur (WGM).
Benguk atau Mucuna prurien merupakan salah satu jenis kara. Bijinya berukuran lebih besar dari pada polong-polongan lainnya, seperti kacang gude. Keripik tempe benguk menjadi salah satu makanan unik di Wonogiri.
Salah satu perajinnya adalah Joko Setiyanto (38) mengatakan usaha keripik tempe benguk Wonogiri ini dimulainya pada 2008 setelah keluar dari tempat kerja di Jogja. Awalnya di lingkungan tersebut ada yang memproduksi keripik tempe kedelai.
Joko berpikir warga Wonogiri selama ini menyukai tempe benguk. Dia meyakini apabila tempe benguk dibikin keripik, warga juga bakal suka. Setelah dicoba ternyata laku.
Pindang Kambing
Pindang kambing menjadi makanan unik berikutnya di Wonogiri. Pindang kambing di Wonogiri yang terkenal, yakni Pindang Kambing Mbah Sinem sejak 1988. Lokasinya di Dusun Sambirejo RT 001/RW 009, Desa Ngadirojo Kidul, Ngadirojo, Wonogiri.
Kuliner khas Wonogiri ini berbentuk seperti bubur yang dicampur dengan kikil kambing. Bahan membuat pindang kambing berupa kikil kambing, tepung gaplek, dan tulang kambing yang dipotong kecil-kecil.
Sedangkan bahan yang lain berupa ketumbar, laos, bawang putih, kemiri, daun salam, dan garam. Namun Sinem menambahkan pindang kambing buatannya dengan olahan jeroan kambing.
Mulai masak sekitar pukul 12.00 WIB. Pindang kambing dan olahan jeroan kambing dimasak terpisah. Matangnya kira-kira selesai masak pukul 16.00 WIB. Untuk menjaga cita rasa, semuanya dimasak menggunakan kayu bakar.
[caption id="attachment_311150" align="alignleft" width="1890"]

Foto: Pindang kambing Wonogiri (solopos.com/youtube)[/caption]
Tiwul Wonogiri
Tiwul merupakan makanan unik di Wonogiri. Makanan jenis ini sudah menjadi ciri khas daerah Wonogiri sejak zaman dahulu.
Sega tiwul dibuat dari gaplek atau olahan singkong kering yang ditumbuk kemudian dikukus. Dihimpun dari berbagai sumber, konon tiwul menjadi makanan pokok mayoritas masyarakat Jawa termasuk Wonogiri pada zaman penjajahan Jepang.
[caption id="attachment_311153" align="alignleft" width="1890"]

Foto: Tiwul (jatengprov.go.id)[/caption]
Geti Wonogiri
Geti menjadi makanan unik di Wonogiri. Geti berasal dari paduan rebusan gula merah yang dicampur dengan kacang tanah atau wijen. Rasa geti manis dan gurih. Manis dari bahan gula dan gurih dari bahan kacang tanah atau wijen.
[caption id="attachment_311155" align="alignleft" width="1890"]

Foto: Geti (cookpad.com)[/caption]
Penulis: Dani Agus
Editor: Dani Agus
Sumber: solopos.com