Mantab! Rawon Jadi Sup Terlezat di Dunia, Begini Cara Bikinnya
Zulkifli Fahmi
Selasa, 1 Agustus 2023 18:06:00
Murianews, Kudus – Satu lagi masakan khas Indonesia dinobatkan sebagai makanan terlezat di dunia. Kali ini, Rawon dinobatkan sebagai sup terlezat di dunia oleh ensiklopedia kuliner Taste Atlas.
Kuliner khas Jawa Timur ini menduduki peringkat pertama. Bahkan, Rawon dinilai lebih dari lezat dari Ramen Tonkotsu dari Jepang di posisi kedua, Tom Kha Gai asal Thailand di peringkat ketiga, dan Sopa de lima dari Meksiko yang ada di posisi keempat.
Taste Atlas memberikan skor 4,8 untuk Rawon. Sementara Ramen Tonkotsu, Tom Kha Gai, dan Sopa de lima sama-sama diberi skor 4,7.
’’Rawon adalah masakan khas Indonesia yang berasal dari Jawa Timur. Sup beraroma ini biasanya dibuat dengan daging sapi yang direbus perlahan dan bahan tradisional Indonesia lainnya seperti daun jeruk, serai, jahe, dan cabai,’’ tulis Taste Atlas.
Menurut Taste Atlas, elemen utama Rawon, yakni buah Kluwek yang memberikan keistimewaan pada kuliner khas Jawa Timur ini. Sebab, bahan itu sangat beracun saat masih mentah dan perlu difermentasi sebelum dikonsumsi.
’’Itu (Kluwek) digiling dengan bahan dan rempah-rempah lain, memberikan hidangan rasa yang bersahaja dan asam serta warna hitam gelap yang unik. Asal muasal sajian tersebut diyakini dari kota Surabaya, ibu kota Jawa Timur,’’ tulis Taste Atlas.
Penasaran dengan Rawon. Berikut lima warung makan dengan menu Rawon yang direkomendasikan Taste Atlas;
1. Rawon Setan Surabaya, Jalan Embong Malang I No. 78,
2. Warung Sedap Malam, Jalan Raya Darmo Surabaya,
3. Rumah Makan Rawon Nguling Malang, Jalan Zainul Arifin 62, Malang,
4. Rawon Pak Pangat Surabaya, Jalan Ketintang Baru Selatan I 15,
5. Kantin Blauran Surabaya, Jalan Cipete Raya 33-D, Jakarta.
Kamu juga bisa membuat Rawon sendiri di rumah. Berikut resep membuat Rawon sebagaimana dilansir rasa bunda.com;
Bahan Utama:
Daging sapi - 1/2 kg
Tauge pendek, seduh air panas - 5 sendok makan
Daun salam - 2 lembar
Daun jeruk - 3 lembar
Serai - 2 batang
Lengkuas, memarkan - 2 cm
Garam - 2 sendok teh
Gula merah - 1 sendok teh
Kaldu sapi bubuk - 1 sendok teh
Minyak goreng - 2 sendok makan
Air - 2 liter
BUMBU HALUS:
Bawang merah - 7 siung
Bawang putih - 5 siung
Merica - 1/2 sendok teh
Ketumbar - 1/4 sendok teh
Kunyit - 2 cm
Jahe - 2 cm
Kemiri, sangrai - 2 butir
Kluwek - 5 butir
PELENGKAP:
Daun bawang, rajang kasar - 1 batang
Bawang merah goreng - 1 sdm
Telur asin, belah 2 bagian - 3 butir
Sambal cabe rawit – secukupnya
Kacang hijau atau kedelai yang baru berkecambah
Langkah-langkah:
1. Potong daging sapi sesuai selera.
2. Tumis bumbu halus hingga harum. Kemudian tambahkan serai, daun salam, dan daun jeruk. Masak hingga bumbu tanak.
3. Masukkan daging, tumis daging beserta bumbunya hingga daging berubah warna dan setengah matang.
4. Tambahkan air, gula dan garam. Masak hingga daging empuk, koreksi rasanya.
5. Rawon daging siap disajikan bersama dengan bumbu pelengkap dan kedelai atau kacang hijau yang baru berkecambah. Resep ini dapat dibuat untuk lima porsi.



