Rabu, 12 Februari 2025

Murianews, Kudus – Musim hujan diperkirakan mulai tiba di awal November 2023 ini. Meski waktunya tak bersamaan, namun hampir seluruh antero jagat Nusantara ini sudah diguyur hujan.

Datangnya musim hujan biasanya juga memunculkan bahaya bila tidak diantisipasi sebelumnya. Salah satunya menjaga kehangatan tubuh kala hujan mengguyur wilayahmu.

Nah, Nusantara ini memiliki beragam kuliner. Beberapa di antaranya tentu sangat cocok dinikmati saat hujan mengguyur, terutama makanan berkuah.

Apa aja nih, kuliner khas Indonesia yang cocok dinikmati saat musim hujan.

Soto

Indonesia memiliki banyak jenis soto. Menurut Guru Besar Universitas Gadjah Mada Prof Murdijati Gardjito, di Indonesia ada 75 varian soto yang tersebar.

Dari jumlah itu, sebanyak 61 varian terdapat di Pulau Jawa. Sisanya tersebar di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan NTB. Enggak main-main kan.

Soto sangat cocok dinikmati saat musim hujan lantaran memiliki bumbu yang kaya rempah-rempah, di antaranya jahe dan serai. Jadi, jangan lupa nyoto ya pas hujan turun.

Bakso

Bakso juga menjadi kuliner yang sangat diandalkan saat musim hujan tiba. Kuah berkaldu sapi dengan paduan sambal yang pedas sangat cocok menemanimu menikmati rinai hujan.

Apalagi, di era kini, banyak sekali varian bakso yang hadir berkat inovasi-inovasi para pedagangnya. Ada bakso mercon yang pedasnya minta ampun, ada juga bakso isi telur hingga isi buah.

Tongseng

Rasa pedas dari cabai dan jahe dengan tambahan kaldu kambing tak hanya memberikan cita rasa yang bikin lidah menjulur sendiri ya.

Bahan-bahan utama dari kuliner khas Boyolali Jawa Tengah itu dapat memberikan sensahi hangat ditubuhmu lho. Jadi sangat cocok dinikmati saat musim hujan turun.

SOP

Indonesia juga memiliki beragam sop atau sup. Ada sop kambing, sop buntut, sop iga, dan beberapa varian sop lainnya. Kuliner berkuah ini memiliki bumbu rempah, salah satunya pala. Buah pala ini juga dipercaya dapat menghangatkan tubuhnya.

Seblak

Kuliner khas Bandung ini sudah menjelma menjadi makanan kekinian yang digemari. Berbahan kerupuk, macaroni, dan mi dengan bumbu cabai serta merica yang pedas memberi sensasi yang hangat.

Selain cocok dinikmati saat musim hujan, seblak juga dapat meredakan flu karena kedinginan.

Rawon

Kuliner khas Jawa Timur ini menggunakan bahan utama daging sapi yang diiris dengan bumbu rempah, kluwek, bawang merah, bawang putih, dan kemiri.

Biasanya, rawon dimasak bersama cabai merah untuk mendambah cita rasa pedas. Namun, ada juga yang cabainya dipisah. Rawon biasanya disantap bersama kerupuk udang.

Gulai kambing

Makan daging juga bisa menghangatkan tubuh. Apalagi diolah dengan banyak rempah. Bumbu gulai kambing di antaranya cabai, jahe, jintan, kunyit, dan jahe. Cara membuat gulai kambing tidak rumit tetapi butuh kesabaran karena harus memastikan daging benar-benar empuk.

Mi

Mi juga menjadi kuliner yang cocok dinikmati saat musim hujan. Baik mi rebus maupun goreng. Di Indonesia banyak sekali varian mi rebus maupun mi goreng. Beberapa di antaranya ada mi kopyok, mi Aceh, bakmi jowo, dan mi ayam Jakarta.

Wedang-wedangan

Sebagai negara yang kaya rempah, Indonesia menghadirkan beragam wedang-wedangan atau minuman hangat. Mulai dari wedang ronde, wedang uwuh, wedang coro, hingga wedang asle.

Minuman ini menggunakan seduhan rempah, baik satu jenis rempah maupun perpaduan dengan beberapa rempah. Seperti wedang jahe, yang menggunakan jahe saja atau wedang uwuh, yang memadukan jahe, secang, kapulaga, cengkeh, dan lainnya.

Komentar

Terpopuler